-->

Rute Kereta Api Wijaya Kusuma Sampai Banyuwangi

SOLO - PT KAI (Persero) memperluas pasar kereta api (KA) Wijayakusuma hingga Banyuwangi,  mulai 1 September tahun ini.

Sebelumnya kereta api tersebut  melayani relasi Cilacap-Yogyakarta- Solo, melalui Stasiun Surabaya Gubeng, pulang pergi (PP), mulai 1  September 2018.

Menurut Manager Humas PT KAI Daop 6, Eko  Budiyanto, perpanjangan relasi KA  Wijayakusuma merupakan langkah PT  KAI dalam memberilayanan masyarakat yang akan berpergian ke Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) maupun Jawa Timur. Sebab, potensi wisata di tiga provinsi tersebut sangattinggi.

Lebih lanjut Eko mengatakan, rangkaian KA Wijayakusuma terdiri dari 4 kereta eksekutif dengan kapasitas tempat duduk 200 kursi dan 3 kereta ekonomi premium berkapasitas 192 tempat duduk.
SOLO - PT KAI (Persero) memperluas pasar kereta api (KA) Wijayakusuma hingga Banyuwangi,  mulai 1 September tahun ini.  Sebelumnya kereta api tersebut  melayani relasi Cilacap-Yogyakarta- Solo, melalui Stasiun Surabaya Gubeng, pulang pergi (PP), mulai 1  September 2018.  Menurut Manager Humas PT KAI Daop 6, Eko  Budiyanto, perpanjangan relasi KA  Wijayakusuma merupakan langkah PT  KAI dalam memberilayanan masyarakat yang akan berpergian ke Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) maupun Jawa Timur. Sebab, potensi wisata di tiga provinsi tersebut sangattinggi.
PT KAI (Persero) memberi tarif promo Rp 220.000 untuk keberangkatan 1-30 September.
Sedang untuk tarif khusus go show (pembelian mulai 2 jam sebelum jadwal. Untuk relasi Cilacap-Yogya Rp 110.000 (Eksekutif) dan Rp 60.000 (Premium), Cilacap-Solo Rp 120.000 (Eksekutif) dan Rp 70.000 (Premium), Kutoarjo-Yogya Rp 45.000 (Eksekutif) dan Rp 25.000 (Premium), Kutoarjo- Solo Rp 75.000 (Eksekutif) dan Rp 45.000 (Premium), Yogya-Solo Rp 55.000 (Eksekutif) dan Rp. 40.000  (Premium).

Jadwal KA Wijayakusuma Cilacap Banyuwangi

Untuk jadwal, kata Eko, KA Wijayakusuma relasi Cilacap-Banyu- wangi via Surabaya Gubeng, berangkat dari Stasiun Cilacap pukul 14.10 dan akan berhenti di Stasiun Maos, Kroya, Sumpiuh, Gombong, Kebumen, Kutoarjo, Stasiun Yogyakarta, Solo-Balapan, Solo Jebres, Sragen, Madiun, Nganjuk, Kertosono, Jombang, Mojokerto, Surabaya Gubeng, Sidoarjo, Bangil, Probolinggo, Klakas, Jember, dan stasiun akhir Banyuwangi masuk pukul 07.02.
"Selanjutnya bermigkat dari Stasiun Banyuwangi berangkat pukul  11.05, dan singgah di Jember, Probolinggo, Bangil (17.08), Sidoaijo, Surabaya Gubeng, Mojokerto, Jombang Kertosono, Nganjuk, Madiun (21.28), Solobalapan, Yogyakarta, Kutoarjo. Kebumen, Gombong, Kroya. Maos, dan masuk Stasiun Cilacap pukul 04.42 WIB," kata Eko ketika memberi penjelasan pada wartawan di Stasiun Purwosari Solo,  Selasa (28/8).

Dalam kesempatan itu. Eko juga memberi penjelasaan tentang railbus Batara Kresna milik Kementerian Perhubungan yang dioperasikan PT KAI Daop 6 Yogyakarta untuk melayani jalur pcrintis rute Purwosari-Wonogiri PP.

Menurut dia. proyek itu merupakan kerja sama antara Dinas Perhubungan. Pemerintah Kota Surakarta. dan PT KAI sebagai operator.

Eko mengatakan, Kereta Batara Kresna merupakan KA yang sangat  unik karena merupakan satu-sarunya KA yang melewati jalan protokol Slamet Riyadi tepat membelah Kota Solo.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Rute Kereta Api Wijaya Kusuma Sampai Banyuwangi"

Posting Komentar

Terimakasih mengirim komentar, Anda akan mendapat tanggapan dari kami secepatnya, Terimakasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel