-->

Cilacap Ikuti Penilaian Kota Tangguh Bencana Se-Asia

CILACAP - Cilacap menjadi satu- satunya kabupatenkota di Indonesia yang terpilih untuk mengikuti penilaian Kota Tangguh Bencana di Kawasan Asia Pasifik. Kabupaten ini dipilih atas re- komendasi Badan Nasional Penanggu- langan Bencana (BNPB).

Berdasarkan kajian resiko bencana, sebagaidaerah rawan bencana kesiapsia- gaan aparat dalam upaya pengurangan resiko bencana dinilailebih siap diban- ding kabupatenkota lain.

Delegasi dari United Nations Office for Disaster Risk Reduction (UNISDR) yang dipimpin MrTejas dariIndia tiba di Cilacap, Senin'(285). Mereka diterima Wakil B upati, S yamsul Auliya Rachman di ruang kerjanya.

Tejas mengatakan, UNISDR mem- berikan dukungan secara substansi dan teknis untuk mewujudkan Cilacap seba- gai kota tangguh bencana. Kegiatan ini didukung oleh Uni Eropa.

"Banyak manfaat yang diperoleh Cilacap. Sebab, UNISDR berpeluang untuk membawa lembaga donor dan investor untuk pembangunan Cilacap menuju kota tangguh bencana," katanya.

Wakil Bupati Syamsul Auliya Rachman mengatakan, dalam indeks resiko bencana, wilayah ini menempati peringkat pertama di Jawa Tengah. Artinya, Cilacap memiliki resiko ben- cana paling tinggi.

"Penilaian yang dilakukan UNISDR ada korelasinya dengan cita-cita bupati untuk menjadikan Cilacap to be Singapura of Java. Untuk mewujudkan cita-cita itu semua resiko perlu diantisi- pasi, termasuk resiko bencana," katanya.

Hal itu penting karena salah satu per- timbangan investor sebelum menginves- tasikan modalnya adalah faktor keaman- an, termasuk keamanan dari ancaman bencana. Untuk itu perlu dimilikija- ringan sistem early warning system (EWS) dengan industri.

Di akhir audiensi Tejas mengharap kehadiran bupati pada acara Asia Ministrial Conference on Disaster Risk Reduction (AMCDRR) yang akan dis- elenggarakan diMongolia pada 3-6 Juli 2018.

Pada pertemuan setingkat menten yang akan dihadiri 20 negara di Asia Pasifik tersebut, bupati akan diberi kesempatan untuk memaparkan ten- tang ketangguhan Cilacap dalam menghadapi bencana di depan peserta forum AMCDRR tersebut.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Cilacap Ikuti Penilaian Kota Tangguh Bencana Se-Asia"

Posting Komentar

Terimakasih mengirim komentar, Anda akan mendapat tanggapan dari kami secepatnya, Terimakasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel